Home » Tak Berkategori » MAHASISWA PRODI ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI ISLAM MAGANG DI KEMENTERIAN SEKRETARIAT NEGARA.

MAHASISWA PRODI ILMU PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI ISLAM MAGANG DI KEMENTERIAN SEKRETARIAT NEGARA.


(17/07) Novi Oktaria Mahasiswa Prodi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam (IPII) Fakultas Adab UIN Raden Intan Lampung diterima magang pustakawan di Kemenetrian Sekretariat Negara melalui beberapa tahapan seleksi yang akhirnya dinyatakan lulus. Magang akan dilaksanakan selama kurang lebih 4 bulan mulai Tanggal 17 juli 2023 s.d 31 oktober 2023.

Sementara itu, Eni Amaliah sebagai Ketua Prodi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam (IPII) Fakultas Adab UIN Raden Intan Lampung menyampaikan harapannya, agar Novi Oktaria bisa mengimplementasikan dan mempraktekan Ilmu Perpustakaan yang selama ini diterima di perkuliahan di tempat kerja sebaik-baiknya. Sehingga ilmu yang didapat bisa bermanfaat bagi Pemustaka atau masyarakat pengguna perpustakaan di lingkungan kementerian Sekretaruat Negara maupun masyarakat umum.