Home » Tak Berkategori » Asesmen Lapangan Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Adab UIN Raden Intan Lampung

Asesmen Lapangan Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Adab UIN Raden Intan Lampung


IPII (6/22) Asesmen Lapangan (AL) Program Studi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam Fakultas Adab UIN Raden Intan Lampung dalam pada tanggal 10-11 Juni 2022 berlangsung secara Daring. Dengan Tim Asesor Dr. Laksmi, S.S., MA., Universitas Indonesia, dan Dr. Hj. Sri Rohyanti Zulaikha, S.Ag., S.S., M.Si., UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Kegiatan Asesmen Lapangan langsung di buka oleh Rektor UIN Raden Intan Lampung Prof. Wan Jamaluddin Z, MA., Ph.D, Sambutan oleh Dekan Fakultas Adab UIN Raden Intan Lampung, Dr. KH. Ahmad Bukhari Muslim, Lc., MA.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Guru Besar Ilmu Komunikasi, Prof. Dr. H. Khomsahrial Romli, M.Si yang juga mengampu mata kuliah Komunikasi Interpersonal di Prodi IPII. Dalam Sambutannya Rektor UIN Raden Intan Lampung menyampaikan “Prodi IPII ini merupakan salah satu bagian penting di Kampus UIN Raden Intan Lampung, karena dengan ini UIN Raden Intan Lampung bisa konsen di Literasi, terutama Literasi Membaca dan Menulis, sinergi dengan hal tersebut, alhamdilillah kita sudah berhasil membuat suatu karya terjemah Al-Qur’an berbahasa Lampung, ini merupakan bentuk implementasi keilmuan Literasi Menulis Dosen Prodi IPII untuk masyarakat luas. Al Qur’an berbahasa Lampung resmi digunakan untuk Umum dimana launching kegiatan tersebut langsung dilakukan di Kabupaten Pringsewu bersama Bupati Pringsewu, KH. Sujadi Saddat.” Ungkap Guru Besar Ilmu Sejarah tersebut.

Asesmen Lapangan membahas 9 kriteria yang terpaut pada Tri Dharma Perguruan Tinggi, besar harapan mahasiswa Program Studi IPII untuk Prodi ini mendapatkan prestasi yang Unggul.